HomeBerita TerbaruTahun 2022, Ngesti Nugraha Upayakan Penambahan Nakes di Kab. Semarang

Tahun 2022, Ngesti Nugraha Upayakan Penambahan Nakes di Kab. Semarang

Kabupaten Semarang – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kab. Semarang naik level, menjadi level 2. Hal tersebut dikarenakan akibat kasus aktif Covid-19 di Kab. Semarang yang terus meningkat secara signifikan. Tercatat, sebanyak 859 kasus aktif Covid-19 di Kab. Semarang pada 17 Februari 2022, yang selanjutnya bertambah menjadi 161 kasus di hari berikutnya.

“Beberapa waktu yang lalu di Kab. Semarang ini sudah zero Covid-19, atau kosong selama kurang lebih satu setengah bulan. Selama kurun waktu 10 hari terakhir ini mengalami kenaikan cukup tajam. Antara yang sembuh dengan yang aktif, lebih tinggi yang aktif,” tutur Bupati Semarang, Ngesti Nugraha, dalam sambutannya pada kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke-10, di The Wujil Resort, Sabtu (19/2/2022).

Ngesti Nugraha saat kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke-10, di The Wujil Resort, Sabtu (19/2/2022). FOTO : SAFRI

Ngesti Nugraha juga menyampaikan, pihaknya akan menambah tenaga kesehatan (nakes), baik perawat, maupun yang lainnya. Upaya ini dimaksudkan dalam rangka mendampingi kesehatan masyarakat juga membuka lapangan kerja bagi para tenaga medis, khususnya di Kab. Semarang.

“Sesuai dengan visi misi saya dengan pak Wakil Bupati Semarang, di tahun 2022 ini, dalam waktu yang tidak lama, kami juga akan menambah tenaga kesehatan. Setiap 3 desa, satu orang tenaga kesehatan dengan jumlah kurang lebih 78 orang,” imbuhnya.

Ngesti, yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Semarang menambahkan, ke-78 anggota nakes tersebut nantinya dapat membantu Pemkab Semarang dalam menekan kasus stunting, serta upaya untuk lebih memperhatikan lansia, dan juga warga kurang mampu yang sangat membutuhkan dan tidak terdaftar dalam Data Terpadu Kesehatan Sosial (DTKS). Dalam hal ini, pihaknya akan memberikan asupan makan setiap hari tiga kali, dengan makanan yang bergizi kepada lansia.

Koresponden : Black

Sumber = https://derapjuang.id/featured/tahun-2022-ngesti-nugraha-upayakan-penambahan-nakes-di-kab-semarang/

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

Need Help? Chat with us