HomeBerita TerbaruNgesti Nugraha Geram dan Kecewa Atas Pembakaran Bendera PDI Perjuangan

Ngesti Nugraha Geram dan Kecewa Atas Pembakaran Bendera PDI Perjuangan

Kabupaten Semarang – DPC PDI Perjuangan Kab. Semarang dibawah kepemimpinan H. Ngesti Nugraha, S.H., M.H., mengumpulkan seluruh jajaran Pengurus DPC, Fraksi, Sayap Partai, dan Satgas di Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Semarang, Jumat (26/06/2020).

Hal itu terkait dengan pembakaran Bendera PDI Perjuangan dalam aksi penolakan Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila (RUU HIP) di Gedung MPR/DPR pada Rabu (24/06). Sehingga atas aksi tersebut Ketua Umum Ibu Megawati menginstruksikan melalui surat perintah Harian untuk memperkuat tiap elemen Partai.

Melalui pidato dihadapan para kader Partai, Ngesti menyampaikan, “DPC PDI Perjuangan Kab. Semarang sangat kecewa terhadap aksi pembakaran bendera Partai. Bahwa kami akan selalu tegak lurus terhadap perintah Ibu Ketua Umum apabila kami diminta menghadirkan kader-kadernya untuk datang ke Jakarta,” ungkapnya.

Ngesti turut mengajak tiap elemen Partai untuk bergotong-royong dan memasang bendera lambang kebesaran Partai di wilayah masing-masing dan sebanyak mungkin.

“Yang perlu di garis bawahi bahwa kami Kader PDI Perjuangan bukanlah PKI, sekali lagi kami bukan PKI karena Partai Komunis Indonesia ini sudah tidak ada lagi di Negara kita dan kita adalah orang-orang yang beragama. Sehingga untuk sekarang kita memang menunggu instruksi lanjutan dari Ibu Ketua Umum,” tambah Ngesti.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

Need Help? Chat with us