HomeBerita TerbaruNgesti Nugraha Terima Suntikan Vaksin Covid-19 Pertama di Kab. Semarang

Ngesti Nugraha Terima Suntikan Vaksin Covid-19 Pertama di Kab. Semarang

Kabupaten Semarang – Wakil Bupati Semarang H. Ngesti Nugraha menjadi orang pertama yang mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 di Kabupaten Semarang, Kamis (14/1/2021).

Ngesti Nugraha mengungkapkan seusai mendapatkan suntik vaksinasi tidak ada rasa sakit. “Tidak sakit, kaget saja karena rasanya kayak digigit semut,” ungkapnya.

Ngesti menghimbau agar masyarakat tidak khawatir atau merasa takut untuk disuntik vaksin Covid-19 karena secara medis vaksin tersebut sudah terjamin aman dan halal.

“Sudah dijamin halal, dan tentunya banyak manfaatnya. Kita semua tidak usah takut apabila ada informasi kurang pas mari kita luruskan bersama-sama,” pungkas Ngesti Nugraha.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang tersebut menjelaskan bahwa proses penyuntikkan vaksin setiap individu akan diperiksa oleh tenaga medis terkait potensi atau riwayat penyakit bawaan seperti jantung, tensi darah dan sebagainya.

Turut serta juga dalam vaksinasi tahap pertama di Kabupaten Semarang antara lain Plt Sekda Kabupaten Semarang Suko Mardiono, Ketua DPRD Bondan Marutohening, Kapolres Semarang AKBP Ari Wibowo, serta Dandim 0714 Letkol Infantri Loka Jaya Sembaka.

Koresponden: Heru P

Sumber : https://derapjuang.id/featured/ngesti-nugraha-terima-suntikan-vaksin-covid-19-pertama-di-kab-semarang/

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

Need Help? Chat with us